oleh

Ketua PGRI Kota Serang, Profesionalisme dan Kesejahteraan Guru Jadi Prioritas

Serang, Kemajuanrakyat.id-Ketua PGRI (Persatuan Guru Republik Indonesia) Kota Serang, Ali Imron, M.Pd, menekankan pentingnya kerjasama antara PGRI dan Korpri (Korps Pegawai Republik Indonesia) dalam memperjuangkan kesejahteraan guru di Indonesia.

Dalam wawancara eksklusif bersama Yuyi Rohmatunisa wartawan Kemajuanrakyat.id media online. Di alun – alun Kota Serang. Jum’at , (29/11/2024).

Ali Imron menjelaskan bahwa kerjasama antara PGRI dan Korpri telah terjalin sejak beberapa tahun lalu, mengingat banyak anggota PGRI yang juga merupakan bagian dari Korpri.

“Pada prinsipnya anggota Korpri sebagian besar juga adalah anggota PGRI, begitu pula sebaliknya. Dengan demikian, tugas kami sejalan. Ini adalah bentuk kerjasama yang sudah terjalin dan mudah – mudahan terus berlanjut,” ujar Imron.

Lebih lanjut, Imron menegaskan bahwa PGRI selalu mengedepankan profesionalisme dalam dunia pendidikan. “Kami berharap seluruh guru yang ada di Kota Serang bersikap profesional dalam menjalankan tugasnya. Namun, kami juga tidak lupa untuk memperjuangkan peningkatan kesejahteraan mereka. Sebab, seorang guru bisa bekerja dengan baik jika kesejahteraannya terjamin,” lanjutnya.

Sebagai upaya untuk meningkatkan kesejahteraan guru, PGRI berkomitmen menjalin kerjasama dengan pemerintah. “Kami berharap pemerintah dapat memberikan penghargaan yang lebih kepada para guru atas jasa mereka dalam mendidik anak bangsa. Kami menginginkan agar kesejahteraan guru meningkat seiring dengan profesionalisme yang terus kami kedepankan,” kata Imron.

Imron juga mengungkapkan rasa syukurnya terhadap perhatian pemerintah yang baru-baru ini mengumumkan rencana kenaikan tunjangan untuk guru. “Kami sangat mendukung kebijakan tersebut, meskipun secara teknis belum jelas, kami optimis ini akan membangkitkan semangat guru-guru di lapangan. Kami berharap ada peningkatan signifikan, terutama bagi ASN yang sudah tersertifikasi,” tambahnya.

Selain itu, Imron menyebutkan bahwa pemerintah juga telah mengumumkan kenaikan tunjangan bagi guru honorer, yang akan menerima kenaikan menjadi 2 juta rupiah.

“Meskipun kami belum mengetahui secara pasti bagaimana mekanismenya, kami berharap hal ini akan membawa dampak positif bagi kesejahteraan guru dan, pada gilirannya, akan meningkatkan kualitas pendidikan di Kota Serang dan Indonesia secara keseluruhan,” ujarnya.

Ali menutup wawancaranya dengan optimisme bahwa kerjasama antara PGRI dan Korpri akan semakin erat, serta berharap adanya peningkatan kesejahteraan bagi para guru dapat mendorong peningkatan kualitas pendidikan yang lebih baik ke depan.

“Kami berharap, dengan dukungan pemerintah, kualitas pendidikan di Indonesia akan semakin baik dan bisa mencetak pemimpin – pemimpin masa depan yang unggul,” pungkasnya.

( Yuyi Rohmatunisa)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed