Serang, Kemajuanrakyat.id-Bripda Farhan, salah satu anggota Batalyon C Pelopor Sat Brimob Polda Banten, berbagi cerita tentang keikutsertaan mereka dalam lomba Citraka Tangkas yang merupakan bagian dari rangkaian perayaan HUT Brimob ke-79.
Lomba Citraka Tangkas yang digelar setiap tahun menjelang ulang tahun Brimob, melibatkan berbagai batalyon termasuk Batalyon A, B, C Pelopor, dan Gegana. Perlombaan ini mempertandingkan keterampilan fisik dan taktis para peserta dalam serangkaian tantangan yang menguji kecepatan, ketangkasan, serta kemampuan menembak.
“Lombanya terdiri dari beberapa tahap. Dimulai dengan lari mengelilingi lapangan, dilanjutkan dengan halang rintang. Setelah itu, ada rintangan berupa naik tangga dan turun lagi, yang menilai kecepatan lari dan ketahanan fisik,” ujarnya.
“Selanjutnya, kami menuju lapangan tembak, dimana kami memakai masker pelindung wajah dan helm, kemudian menembak sasaran. Setelah itu, kembali lari mengelilingi lapangan, lalu kembali lagi ke lapangan tembak dan menyelesaikan rute dengan mengangkat beban berupa ban. Lomba berakhir dengan menembak tiga kali dalam posisi tiarap dan jongkok.”
Demikian dalam wawancara eksklusifnya dengan Yuyi Rohmatunisa wartawan Kemajuanrakyat.id media online. Kamis, (14/11/2024). Di Markas Korps Brimob Polda Banten.
Lomba Citraka Tangkas merupakan salah satu ajang bergengsi yang diadakan dalam rangka menyambut HUT Brimob, yang tahun ini memasuki usia ke-79. Bripda Farhan mengungkapkan, meskipun lomba ini sangat menantang, mereka merasa sangat bangga bisa meraih kemenangan. “Kesannya luar biasa, apalagi bisa menjuarai perlombaan ini. Citraka Tangkas adalah lomba yang sangat bergengsidan menjadi juara ini sangat membanggakan bagi kami,” tambahnya.
Selain Citraka Tangkas, perayaan HUT Brimob juga menyelenggarakan berbagai lomba lainnya, seperti voli dan bulu tangkis. Namun, lomba Citraka Tangkas selalu menjadi yang paling dinantikan, karena menguji berbagai aspek kemampuan anggota Brimob secara langsung.
Harapan Bripda Farhan, dengan kemenangan ini dan perayaan HUT Brimob yang ke-79, semoga semakin meningkatkan kualitas dan semangat para anggota Brimob dalam menjaga keamanan negara, serta mencegah tindak kejahatan di masa yang akan datang. “Semoga Brimob semakin tangguh dalam menjalankan tugas, menjaga keamanan, dan memberikan rasa aman bagi masyarakat,” tutupnya.
( Yuyi Rohmatunisa)
Komentar