oleh

Deklarasikan Baraya Untuk Pasangan ASIH di Pilgub Jawa Barat

Kabupaten Bekasi, Kemajuanrakyat.id – Bertempat di Yayasan Mutiara Qolbu, Desa Sukadarma, Kecamatan Sukatani, Kabupaten Bekasi, Persatuan Umat Islam (PUI) menggelar acara Taklim Ishlah dengan tema Ishlahul Mujtama atau perbaikan masyarakat. Acara ini dihadiri oleh Wakil Ketua Majelis Syuro PUI, KH. Nazar Haris, M.BA, bersama sejumlah tokoh dan kader PUI Kabupaten Bekasi, Sabtu (16/11/2024).

Dalam materinya, KH. Nazar Haris menekankan pentingnya peran aktif umat dalam menjaga aqidah dan memperbaiki kondisi masyarakat. Beliau juga mengajak para kader untuk mendukung calon pemimpin yang memiliki integritas dan visi Islami. “Calon Gubernur yang lahir dari keluarga besar dan alumni pondok pesantren seperti H. Ahmad Syaikhu, yang berpasangan dengan H. Ilham Habibie (pasangan ASIH), adalah harapan besar bagi umat Islam di Jawa Barat,” ujar KH. Nazar.

Sebagai bentuk dukungan konkret, acara diakhiri dengan deklarasi pembentukan BARAYA ASIH Kabupaten Bekasi, wadah dukungan bagi pasangan ASIH dalam Pilgub Jawa Barat. Deklarasi tersebut dipimpin oleh H. Jalal Abdul Nasir, anggota DPR RI F-PKS, bersama seluruh peserta yang hadir.

Mohammad Romli, Ketua Bidang Humas PUI Kabupaten Bekasi, menjelaskan, “Secara kelembagaan, PUI tetap netral dan tidak terikat dengan pasangan calon atau partai politik. Namun, setelah bermusyawarah, teman-teman di PUI sepakat mendukung pasangan ASIH sebagai langkah memperbaiki masyarakat melalui jalur demokrasi.”

Acara ini turut dihadiri oleh Ahmad Falahudin (Ketua Pemuda PUI Pusat), KH. Sa’dan, S.Pd.I, M.Ag (Pembina PUI Kabupaten Bekasi), KH. TB. Hamdani Halimi, Lc., M.M (Ketua Umum PUI Kabupaten Bekasi), Ust. E. Dadang Koswara, S.Pd.I (Wakil Ketua PUI), serta Lusi Rahmawati Faizal, istri Calon Wakil Bupati Bekasi Nomor Urut 2.

Deklarasi ini mencerminkan komitmen PUI untuk berperan aktif dalam pesta demokrasi dengan mendukung pasangan calon yang dianggap mampu membawa perubahan positif bagi umat Islam di Jawa Barat.

(Di)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed