oleh

Polsek Pebayuran Gelar Operasi Kejahatan Jalanan untuk Antisipasi, Kejahatan 3C dan Street Crime

Kabupaten Bekasi, Kemajuanrakyat.id – Dalam rangka meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat, Polsek Pebayuran menggelar Operasi Kejahatan Jalanan (OKJ) di wilayah hukum Kecamatan Pebayuran. Operasi tersebut dilaksanakan di depan Mako Polsek Pebayuran, Jalan Raya Pebayuran, Kelurahan Kertasari, Kecamatan Pebayuran, Minggu (9/3/2025) dini hari Pukul 00:30 Wib.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Pebayuran, AKP Hotma Sitompul, S.H., M.H., dengan didampingi oleh Iptu Mashuri Lempo, S.H., Kanit Binmas Polsek Pebayuran. Turut hadir dalam operasi ini, anggota piket fungsi Polsek Pebayuran, personel Satpol-PP Kecamatan Pebayuran, serta anggota FKPPI yang berperan aktif dalam mendukung pelaksanaan operasi.

Menurut AKP Hotma Sitompul, kegiatan ini bertujuan untuk mengantisipasi tindak kriminalitas, khususnya Curat, Curas, Curanmor (3C), street crime, serta tawuran remaja.

“Operasi ini dilakukan dengan memeriksa kendaraan roda dua maupun roda empat serta barang bawaannya. Kami berharap pengguna jalan dapat merasa lebih aman dan nyaman saat berkendara di malam hari, sekaligus menekan angka kejahatan jalanan di wilayah kami,” ungkap AKP Hotma Sitompul.

Setelah pelaksanaan OKJ, tim melanjutkan patroli ke sejumlah titik rawan yang kerap menjadi lokasi aksi begal, tawuran, dan gangguan keamanan lainnya.

Kapolsek Pebayuran juga mengimbau seluruh personel yang terlibat agar senantiasa melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab.

“Jika menemukan orang yang mencurigakan atau berpotensi sebagai pelaku tindak pidana, segera amankan ke Polsek Pebayuran. Mari kita bersama-sama menjaga keamanan demi menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif,” pungkasnya.

Dengan adanya operasi ini, Polsek Pebayuran berharap dapat memberikan rasa aman kepada masyarakat serta menekan potensi tindak kriminalitas di wilayah hukum Polsek Pebayuran.

(Di)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed