oleh

Warga Kampung Kali Capang Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H

Kabupaten Bekasi, Kemajuanrakyat.id – Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 Hijriyah, warga Kampung Kali Capang, Desa Sukamulya, Kecamatan Sukatani, Kabupaten Bekasi menggelar acara yang berlangsung meriah pada Kamis (10/10/2024).

Acara ini dihadiri oleh pemerintah setempat, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta pemuda setempat.

Kegiatan diawali dengan sambutan dari sejumlah tokoh masyarakat, diikuti oleh penampilan musik Hadroh dari tim Abunawas yang dipimpin oleh Sahid.

Puncak acara diisi oleh penceramah Ustadz Ubai, yang mengingatkan pentingnya memperbanyak sholawat sebagai sarana untuk memperlancar rezeki. “Perbanyaklah bersholawat kepada Nabi Muhammad SAW, insya Allah rezeki akan lebih mudah datang,” ujar Ustadz Ubai.

Selain itu, Ustadz Ubai juga memberikan pesan khusus kepada kaum ibu-ibu untuk menghindari jeratan hutang emok, yang sering kali membawa dampak buruk, bahkan sampai hancur imannya gara-gara terlilit utang emok, pesannya.

Acara ditutup dengan doa yang dipimpin oleh Ustadz Ramin.

Oman, Ketua Panitia, menyampaikan rasa syukurnya atas kelancaran acara tersebut. “Alhamdulillah, acara ini berjalan dengan baik meski sederhana. Kami berharap dengan terselenggaranya acara ini, kita semua selalu dalam lindungan Allah SWT,” ujarnya.

Ia juga berterima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dan membantu menyukseskan acara ini, pungkasnya.

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Kampung Kali Capang diharapkan dapat menjadi ajang mempererat silaturahmi dan meningkatkan semangat religius di kalangan masyarakat setempat.

(Di)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed