Kabupaten Bekasi, Kemajuanrakyat.id – Acara peletakan batu pertama pembangunan Masjid Jami Al-Hikmah yang terletak di Jalan Garon Barat RT 03 RW 02 Kadus I, Desa Setialaksana, Kecamatan Cabng Bungin, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, yang disaksikan oleh masyarakat setempat, Senin (24/2/2025).
Turut hadir perwakilan Yayasan Al-Fityan dari Kuwait MUI, Camat Cabang Bungin, Ketua DKM Masjid Jami Al-Hikmah, Pemdes Setialaksana, BPD Setialaksana, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan Ketua Irma bersama jajaran Masjid Jami Al-Hikmah.
Dalam sambutannya Camat Cabang Bungin Mirtono Suherianto mengungkapkan, bahwa ia telah diundang untuk menghadiri peletakan batu pertama pembangunan Masjid Jami Al-Hikmah, serta di dampingi dari perwakilan pihak yayasan Al-Fityan dan sudah membatu anggaran untuk Masjid Jami Al-Hikmah itu.
“Alhamdulillah saya hadir kedua ini, telah roboh Masjidnya dan siap untuk dibangun. Dan saya bersukur Alhamdulillah pak, saya terimakasih kepada pihak yayasan sudah membantu untuk pembangunan Masjid Jami Al-Hikmah,” ujarnya Camat
Di tempat yang sama Kepala Desa Setialaksana H. Rohmat Hidayatullah mengatakan, bahwa ia akan membetuk 150 Shodaqoh Kabinet pada saat Minggon Desa, dan pada saat apel Kecamatan untuk membantu pembangunan Masjid Jami Al-Hikmah yang sekarang sedang dibangun.
“Kita sekarang senen apel pagi Kamis minggon, di pintain Shodaqoh kabinet Alhamdulillah untuk bantu Masjid Jami Al-hikmah tadi sudah dapet Senen ini. Di serahkan kepada Bapak Mursidi ketua pembangunan Masjid Jami Al-hikmah,” ucap Kepala Desa.
(Di)
Komentar