Kabupaten Bekasi, Kemajuanrakyat.id – Warga Kampung Srengseng Hilir, RT 01/03, Desa Sukamulya, Kecamatan Sukatani, Kabupaten Bekasi, secara mandiri membangun jalan lingkungan menggunakan dana hasil swadaya masyarakat. Dugaan langkah ini diambil karena tidak adanya bantuan dari pemerintah selama bertahun-tahun untuk memperbaiki akses jalan yang selama ini tanah, Selasa (18/2/2025).
Menurut dari beberapa warga yang enggan disebutkan namanya, pembangunan jalan cor ini sepenuhnya dibiayai oleh masyarakat. “Ini jalan coran hasil patungan warga supaya tidak belok. Sampai sekarang belum pernah ada bantuan dari pemerintah atau dari desa,” ungkapnya kepada media.
Upaya swadaya ini dilakukan agar masyarakat tidak lagi kesulitan saat melintasi jalan yang sebelumnya tanah, terutama saat musim hujan. Meski demikian, warga tetap berharap adanya perhatian dan bantuan dari pemerintah untuk infrastruktur di wilayah mereka.
Ketua DPD LSM Prabhu Indonesia Jaya, N. Rudiansah, menyayangkan dugaan sikap pemerintah yang terkesan mengabaikan kebutuhan warganya. “Sangat disayangkan, pemerintah desa Sukamulya seolah menganaktirikan warga Kampung Srengseng Hilir. Warga sampai harus patungan untuk mengecor jalan lingkungan ini, agar tidak belok dan becek pada saat musim hujan ada apa dengan pemerintah desa Sukamulya..?” Ujarnya.
Lanjutnya Ia berharap pemerintah, baik tingkat desa maupun Kabupaten, segera memberikan perhatian untuk menyelesaikan pembangunan jalan lingkungan agar di cor beton, yang sangat dibutuhkan warga Kampung Srengseng Hilir. Yang sangat disayangkan masih ada dalam satu desa diduga di beda-beda kan padahal warganya sendiri, tutupnya.
(Di)
Komentar