oleh

Peduli Terhadap Korban Banjir Sarjan, Salurkan Bantuan Ke Dapur Umum untuk Warga

Kabupaten Bekasi, Kemajuanrakyat.id – Sebagai bentuk kepedulian terhadap warga yang terdampak bencana banjir, H. Sarjan, SH, memberikan bantuan berupa beras, telur, dan uang tunai kepada warga di lima desa di Kecamatan Tambun Utara, Kabupaten Bekasi. Bantuan ini disalurkan melalui dapur umum yang berada di Desa Srijaya, Srimukti, Satriajaya, Sriamur, dan Satriamekar, pada Rabu (5/3/2025).

Banjir yang melanda kawasan tersebut disebabkan oleh tingginya curah hujan dalam beberapa waktu terakhir, akibat luapan air dari Bogor dan Cianjur sehingga menyebabkan banyak warga kehilangan akses kebutuhan sehari-hari. Bantuan tersebut diterima langsung oleh kepala desa dan ketua RW setempat untuk kemudian didistribusikan kepada warga yang paling membutuhkan.

“Hari ini kami hadir untuk meringankan beban saudara-saudara kita yang terdampak banjir. Semoga bantuan ini dapat menjadi solusi sementara bagi mereka yang sedang dalam kesulitan, terutama di bulan suci Ramadhan,” ungkap H. Sarjan.

Ia juga menegaskan pentingnya gotong royong antar masyarakat dalam menghadapi situasi bencana. “Kepedulian bersama adalah kunci untuk mempercepat pemulihan. Dengan bekerja sama, kita dapat membantu saudara-saudara kita yang sedang menghadapi masa sulit ini,” tutupnya.

(Di)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed