oleh

Rekapitulasi di 29 Kecamatan Masih Berlangsung, KPU Serang Minta Masyarakat Bersabar

Serang,Kemajuanrakyat.Id-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Serang menyatakan bahwa proses rekapitulasi hasil perhitungan suara tingkat kabupaten dalam Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Serang 2024 berjalan lancar tanpa hambatan.

Hal ini disampaikan oleh Ketua KPU Kabupaten Serang, Muhamad Nasehudin, dalam wawancara kepada wartawan di Forbis Hotel, Kamis (24/4/2025). Ia menegaskan bahwa seluruh proses rekapitulasi telah dilakukan secara terbuka dan sesuai prosedur.

“Alhamdulillah, semuanya berjalan lancar. PPK sudah menjelaskan hasil rekap dari masing-masing kecamatan, dibacakan disini dan kemudian direkap di tingkat kabupaten,” ujar Nasehudin.

Ia juga memastikan bahwa tidak ada kendala berarti selama proses berlangsung, serta menepis kemungkinan adanya gugatan baru ke Mahkamah Konstitusi (MK).

“Semua proses demokrasi sudah dilakukan dengan baik dan transparan. Kami yakin tidak akan ada gugatan ke MK,” tegasnya.

Terkait hasil akhir, Nasehudin meminta seluruh pihak menunggu penetapan resmi dari KPU. Ia menyebutkan bahwa proses rekapitulasi di 29 kecamatan masih berjalan dan akan menjadi dasar untuk penetapan pemenang.

“Walaupun di luar sudah muncul angka-angka persentase, kami tetap mengacu pada hasil resmi setelah rekapitulasi selesai. Mari kita hormati proses ini bersama,” pungkasnya.

( Yuyi Rohmatunisa)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed